Bayi Hilang di Rumah Sakit


Mediapublik.Press (Daerah) - Mataram (NTB) Bayi berjenis kelamin laki-laki yang baru dilahirkan hilang dari pengawasan pihak Rumah Sakit Umum Provinsi Nusa Tenggara Barat. Hilangnya Bayi ini diduga melibatkan Oknum Petugas Rumah Sakit. Bayi yang merupakan Anak dari Anisa warga Tanah Embet Batu Layar, Lombok Barat hilang dari pengawasan Rumah Sakit Umum Provinsi NTB dan menghebohkan Penghuni Rumah Sakit yang ada dibangsal Dahlia.

Kejadian hilangnya bayi yang baru berumur 3 hari ini, berawal ketika sang Ibu Bayi mengaku tidak memiliki uang untuk melunasi biaya persalinan sebesar 9 juta rupiah dan diminta untuk segera melunasi tagihan persalinan. Sang ibu kemudian mencoba mencari pinjaman uang kepada kerabatnya, serta menitipkan Bayi tersebut kepada Salah Seorang Perawat yang bertugas. Kepergian Ibu Bayi ini dimanfaatkan oleh Oknum Perawat untuk mencari Orang yang bersedia membayar biaya persalinan tersebut.

Kasus hilangnya bayi dari pengawasan pihak Rumah Sakit ini merupakan yang kedua kalinya terjadi. Sekjen Lembaga Perlindungan anak NTB, Sukron meminta. Pihak Kepolisian mengusut tuntas hilangnya bayi yang baru dilahirkan ini.

Pihak Kepolisian sektor Mataram yang melakukan pemeriksaan ke RSUD masih kesulitan untuk mencari data siapa orang yang mengambil bayi tersebut, mengingat sejauh ini identitas yang bersangkutan tidak tercatat pada buku register Rumah Sakit. Rencananya, Kepolisian yang dibantu LPA dan Ombudsman Nusa Tenggara Barat akan melakukan pemanggilan terhadap penangung jawab Rumah Sakit terkait kejadian ini. (anton)

Copy

MEDIA PUBLIK

Media Cerdas Bangsa
    Facebook Comment
    Google Comment

0 comments:

Post a Comment