Sudin Dukcapil Jakut Berikan Layanan Adminduk Extra


Mediapublik.press (Daerah) – Jakarta Dalam menyambut HUT RI Ke-70 Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta memberikan pelayanan extra kepada 267 Kelurahan melalui Pelayanan Administrasi Kependudukan (Adminduk) berupa pelayanan Akte Kelahiran dan berbagai pelayanan seperti KTP-Mobile, Perkawinan Massal di Catatan Sipil dan pelayanan pembuatan SKDS.

Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil DKI Jakarta Edison Sianturi mengatakan seluruh Jajaran Dinas Dukcapil melakukan Pelayanan Adminduk di 267 Kelurahan sebagai hadiah HUT RI ke-70, kepada masyarakat dengan gratis, Pelayanan Adminduk itu berupa pelayanan pembuatan Akte Kelahiran, KTP-Mobil, dan pelayanan kependudukan lainnya dan semua dilakukan dipos-pos Rw dengan jumlah pelayanan sebanyak 35.000 pelayanan Adminduk , Ujar Edison Sianturi.

Sementara itu Kepala Suku Dinas Dukcapil Jakarta Utara Erik Polim Sinurat menjelaskan Sudin Dukcapil Jakarta Utara sebagai hadiah dan dalam menyambut HUT RI Ke-70 melakukan kegiatan Adminduk sebanyak 70 titik, 30 titik dilakukan sosialisasi Adminduk dan 40 titik dilakukan kegiatan Adminduk seperti pelayanan KTP-mobil Pembuatan Akte, perkawinan massal catatan sipil, dan pelayanan KTP-el, serta pelayanan kependudukan lainnya, tutur Erik Polim Sinurat saat pelayanan pembuatan Akte Kelahiran di RW.09 Kelurahan Warakas Kecamatan Tanjug Priok , Sabtu (15/08).

“ Dari 40 titik yang kami lakukan di 6 kecamatan kami melakukan sebanyak 3000 pelayanan Adminduk, yaitu antara lain Kecamatan Tanjung Priok sebanyak 817 pelayanan, Kecamatan Cilincing sebanyak 538 Pelayanan, Kecamatan Penjaringan sebanyak 330 Pelayanan , Kecamatan Koja 423 Pelayanan , Kecamatan Kelapa Gading 238 Pelayanan dan Kecamatan Pademangan sebanyak 654 pelayanan”, lanjut Erik.

Ketua RW.09 Kelurahan Warakas Sutrisno merasa bersyukur ada pelayanan pembuatan Akte Kelahiran gratis di wilayahnya, mudah-mudahan kegiatan ini berlanjut dan setring dilakukan karena banyak warga yang sampai saat ini masih belum mempunyai akte , syukurnya.

Ayudhia warga Rw05 Kelurahan Warakas “  Terima kasih sekali kepada Dukcapil , dengan adanya layanan ini saya bisa membuatkan akte anak saya yang ke 8, dan itu semuanya gratis , “ pungkasnya. (eko)

Copy

MEDIA PUBLIK

Media Cerdas Bangsa
    Facebook Comment
    Google Comment

0 comments:

Post a Comment