Tim Gabungan Satpol PP Razia Miras dan Amankan Pasangan Mesum


Mediapublik.press (Daerah) - Pasangkayu (Sulbar) Tim gabungan satuan  polisi Pamong Praja (Sat Pol  pp)  bersama dinas kesehatan dan koperindag serta personil polisi dari polres mamuju utara, (Matra) sulawesi barat, (Sulbar) Rabu, 17/06 siang melakukan razia kesejumlah kios kios yang disinyalir masih menjual miras saat pelaksananan puasa dibulan suci ramadhan,  selain merazia kios - kios satpol pp juga menyita  sejumlah makanan kemasan yang sudah kadar luarsa dan bahkan tim gabungan ini masih menemukan sejumlah makanan kemasan dan alat kosmetik yang masa berlakunya tahun 2013 silam.

Razia yang langsung di pimpin Kasat Pol PP Ananda A.T menyisir sejumlah kios yang masih kedapatan menjual miras, kemudian melanjutkan razia ke beberapa Hotel (Melati red) yang kemudian mengamankan Seorang Perempuan yang kedapatan sedang berbuat mesum di kamar hotel. Namun belum sempat mengamankan, perempuan berinisial W ini kemudian lari dan kabur kebelakang Hotel sehingga terjadi aksi saling kejar antara satpol pp.

Sementara itu kasat Pol PP Ananda A.T yang di konfirmasi mengatakan razia dilakukan dengan adanya surat edaran gubernur untuk melakukan razia kesejumlah tempat hiburan dan kios kios yang masih menjual miras, agar dalam pelaksanaan puasa di bulan suci ramadhan ini bisa berjalan kusuq.

Ananda menambakan  razia yang "kita laksanakan ini dbentuk dalam satu Tim sesuai dengan hasil rapat dengan beberapa tokoh masyarakat dan dinas terkait, "razia yang kita laksanakan ini sudah menyita beberapa makanan kemasan dan alat kosmetik yang sudah kadar luarsa, kita juga mengamankan seorang pasangan mesum yang kita akan data dan memanggil keluarganya untuk di berikan pembinaan. Razia ini juga diterapkan sesuai dengan perda Kabupaten Mamuju Utara," tegasnya.  (joni)

Copy

MEDIA PUBLIK

Media Cerdas Bangsa
    Facebook Comment
    Google Comment

0 comments:

Post a Comment