Tanam Bibit Ganja, Musisi Gorontalo Diciduk Polisi


Mediapublik.press (Kriminal) – Gorontalo  Gara-gara menanam bibit ganja di pekarangan rumah  salah seorang musisi lokal Gorontalo ditangkap dirumahnya di Kelurahan Huangobotu  Kecamatan Dungingi Kota Gorontalo.

Satuan Narkoba Polda Gorontalo berhasil membongkar jaringan peredaran ganja di Wilayah Kota Gorontalo  yang melibatkan salah seorang musisi lokal gorontalo  inisial K. Dari penggerebekan dirumah tersangka, polisi menemukan bibit ganja yang ditanam diwadah kecil. Untuk menghindari kecurigaan ,pelaku menyembunyikan bibit ganja tersebut diatas kandang ayam yang terletak dibelakang rumah.

Bahkan polisi juga menemukan beberapa pot kecil berisi tanaman ganja yang digantung layaknya tanaman hias. Dilokasi yang sama, petugas menemukan barang bukti lain berupa puntung rokok  diduga berisi ganja kering. Tersangka akhirnya digiring  ke Mapolda Gorontalo untuk menjalani pemeriksaan.

Musisi lokal Gorontalo ini terancam dipidana atas kepemilikan ganja yang ditemukan dikediaman pelaku.Sementara itu, polisi masih terus melakukan penyelidikan guna mengungkap pelaku lain yang terlibat jaringan sindikat narkoba. (herta)

Copy

MEDIA PUBLIK

Media Cerdas Bangsa
    Facebook Comment
    Google Comment

0 comments:

Post a Comment