Gembong Narkoba di Tembak, Seorang Pelajar Juga Terkena Peluru


Mediapublik.press (Kriminal) – Bondowoso (Jatim)     Seorang pelajar terkena tembakan peluru nyasar dari anggota satuan reskoba polres Bondowoso yang saat itu tengah mengejar gembong narkoba. Saat kejadian,pelajar tersebut sedang membeli nasi goreng, namun tiba-tiba tertembak di bagian kakinya sehingga harus dilarikan ke Rumah sakit.

Satuan reserse narkoba polres Bondowoso terpaksa menembak seorang gembong narkoba berinisial AR warga Desa Tanggul angin, Kecamatan tenggarang, Kabupaten Bondowoso karena berusaha kabur saat ditangkap. Tembakan mengenai punggung dan tembus perut, sehingga tersangka dalam kondisi kritis dan segera dilarikan ke unit gawat darurat Rumah sakit Bhayangkara Bondowoso.
Tersangka tertembak di depan mapolres ketika berusaha melarikan diri saat akan menjalani pemeriksaan. Karena kondisi luka parah tersangka akhirnya dirujuk ke Rumah sakit umum Dokter subandi Jember. Naas, saat penembakan,  timah panas polisi justru nyasar mengenai Rendi pratama siswa SMA Negeri 1 Bondowoso yang saat itu sedang membeli nasi goreng di depan mapolres.

Korban Rendy terkena pantulan atau  rekozet peluru  pada kaki sebelah kiri sehingga harus dilarikan ke UGD Rumah sakit. Karena luka peluru nyasar tidak terlalu dalam, korban rendi akhirnya diizinkan pulang untuk menjalani rawat jalan, kini anggota satnarkoba yang melakukan penembakan masih dalam pemeriksaan propam. (joko)

Copy

MEDIA PUBLIK

Media Cerdas Bangsa
    Facebook Comment
    Google Comment

0 comments:

Post a Comment