Truk Muatan Semen Tercebur Ke Laut di Dermaga Merak


Mediapublik.press(Nasional) - Merak (Banten)  Sebuah Truk yang membawa muatan Semen, tujuan Lampung tercebur ke laut di dermaga III Pelabuhan Merak, Bnten. Sebelum tercebur kelaut/ Truk sempat menghantam keras dek Kapal. Di duga sang sopir  meninggalkan kendaraan dalam kondisi tidak di rem tangan, mengakibatkan kendaraan Truk dan seluruh isi muatan terjun bebas ke laut.

Truk diesel bermuatan 200 sak Semen  tujuan Lampung Barat, tercebur di laut sekitar dermaga III Pelabuhan Merak, Banten. Truk yang sudah masuk  di Car Deck kapal lepas kendali setelah di tinggal sopir. Sebelum tercebur, Truk sempat menghantam keras pembatas kapal, situasi di dalam Kapal pun sempat di warnai kepanikan penumpang, akibat kerasnya benturan yang di timbulkan. Seluruh  badan Truk dengan Nomor Polisi B 9138 TU  rusak parah tenggelam ke dasar laut.

Hasil analisa petugas Kepolisian di lokasi menyimpulkan, kendaraan truk tiba-tiba meluncur dengan sendirinya, kemudian menabrak dinding pagar Side Ramp, dan akhirnya tercebur ke laut. Diduga sopir lupa memasang rem tangan  ketika meninggalkan kendaraannya. Kendaraan Truk yang sudah dalam kondisi rusak parah baru berhasil di evakuasi petugas, setelah petugas Otoritas Pelabuhan Merak menurunkan alat berat untuk melakukan Evakuasi Truk dari dasar laut.

Akibat kejadian tersebut dermaga III Pelabuhan Merak sempat ditutup hingga proses evakusasi Truk selesai dilakukan. (Jay)

Copy

MEDIA PUBLIK

Media Cerdas Bangsa
    Facebook Comment
    Google Comment

0 comments:

Post a Comment