Atap SD Mangunjaya IV Kabupaten Bekasi Ambruk


Mediapublik.press (Daerah) – Bekasi (Jabar)   Bangunan sekolah usia sudah Hampir 22 Tahun yang mulai lapuk dimakan usia tinggal menunggu hari kapan akan roboh total. Sekolah tersebut adalah  Sekolah Dasar Negeri Mangunjaya 04 Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi. Jawa Barat. Bahkan beberapa bagian atap Kelas SDN milik Pemerintah  ini  sudah ada yang ambruk .

Beruntung saat ambruknya atap ini tidak mengenai murid yang tengah membersihkan kelas, untuk persiapan Ujian Tengah Semester atau UTS pihak Sekolah terpaksa menjadikan Ruang UKS, Ruang Guru, dan Perpustakaan menjadi pengganti 3 Ruang kelas yang rusak.

Akibat  ambruknya atap Sekolah, 3 ruang kelas tidak dapat digunakan untuk Ujian Tengah Semester, dan pihak Sekolah terpaksa menggunakan Ruang UKS, Ruang Guru, dan Perpustakan, yang jauh lebih kecil dari ruang kelas, untuk dijadikan ruang ujian. diketahui bangunan Sekolah yang memiliki 8 ruang kelas ini, berdiri sejak Tahuun 1983 dan baru sekali dilakukan renovasi yakni pada Tahun 1993 atau 22 Tahun yang lalu. 

Pihak Sekolah berharap agar Pemerintah terutama Dinas Pendidikan Kabupaten Bekasi (Jabar)  untuk cepat tanggap memberikan solusi terkait ambruknya atap sekolah ini, agar kegiatan belajar-mengajar 634 Siswa disekolah ini tidak terhambat, dan demi keamanan dan kenyamanan para siswa dalam mengikuti kegiatan belajar mengajar. (nur)

Copy

MEDIA PUBLIK

Media Cerdas Bangsa
    Facebook Comment
    Google Comment

0 comments:

Post a Comment