Bayi Meninggal Terserang Ispa Akibat Kabut Asap


Mediapublik.press (Nasional)  - Tarakan (Kaltim) Seorang balita meninggal dunia terserang infeksi saluran pernafasan akut atau ispa akibat dari kabut asap yang sudah hampir 5 hari menyelimuti kota tarakan. Tingkat penderita ispa di kota tarakan meningkat akibat kabut asap ini.

Fahmi Ammar, seorang bayi berusia 13 Bulan meninggal dunia akibat infeksi saluran pernafasan akut atau ispa akibat dari kabut asap yang sudah hampir 5 hari menyelimuti kota tarakan. Sebelumnya memang Fahmi memiliki riwayat kelainan jantung yang berdampak pada pernafasan, Fahmi sempat dilarikan kerumah sakit pukul 1 dini hari kemarin ke Puskesmas Karang Rejo.

Dokter spesialis anak RSUD Tarakan, Franky Sientara, menegaskan bahwa memang Fahmi memiliki riwayat penyakit jantung yang berimbas kepada paru parunya, ditambah dengan kondisi kota tarakan yang dipenuhi asap, ispa yang di derita Fahmi kambuh.

Ayah Fahmi, Nur Faisal, mengatakan fahmi sudah beberapa hari terakhir memang mengalami batuk batuk kemudian demam sehingga dirinya membawa Fahmi ke puskesmas, Kakek Fahmi, M. Yusuf, mengungkapkan Fahmi memang tidak boleh terkena asap sebab akan mempengaruhi saluran pernafasannya.

Dokter Franky menambahkakn penderita ispa khusus untuk anak di rsud tarakan semakin bertambah dari Bulan September yang hanya 6 kasus dan pada Oktober sampai pada hari ini sudah 15 kasus. (feb)

Copy

MEDIA PUBLIK

Media Cerdas Bangsa
    Facebook Comment
    Google Comment

0 comments:

Post a Comment