Ratusan Karung Raskin Ditahan Polisi Membuat Warga 4 Desa tak Terima Raskin Tepat Waktu


Mediapublik.press(Daerah) - Pasangkayu (Sulbar)  Sekira 900 karung beras miskin (raskin) yang sedianya akan disalurkan untuk masyarakat di empat Desa sekecamatan  Sarjo ditahan oleh pihak kepolisian, dari Polsek Bambalamotu, Rabu, (02/12)

Pihak kepolisian menilai, kelengkapan dokumen raskin tersebut tidak sinkron dengan kecamatan peruntukannya. Dalam dokumen dicantumkan bahwa raskin itu diperuntukan bagi masyarakat di kecamatan Bambairan bukan kecamatan Sarjo. 

" Jadi untuk mengantisipasi terjadinya keributan saya berinisiatif untuk memerintahkan polsek agar beras tersebut diamankan dulu, sembari menunggu penjelasan dari instansi terkait dalam hal ini BPMPD Matra mengenai proses penyalurannya. Kalau pemerintah bisa menjelaskan ya kami persilahkan untuk dibagikan justeru akan kami bantu mengamankan, karena ini program nasional" terang Kapolres Matra AKBP.Raspani, Kamis 3 Desember.

Ia menambahkan bahwa pihaknya hanya mewaspadai adanya bantuan- bantuan yang tidak memiliki kejelasan dimomentum pilkada Matra ini,sebab jangan sampai bantuan tersebut ditunggangi oleh kepentingan politik tertentu yang nantinya akan memancing keributan.

Sementara itu Kepala BPMPD Matra Arfan Lasibe mengakui bahwa ada kesalahan teknis pada dokumen pengantar penyaluran raskin tersebut, namun ia membantah jika bantuan raskin itu ditunggangi oleh kepentingan politik tertentu.

Ia menjelaskan, bahwa memang dalam dokumen pengantar dicantumkan bahwa raskin itu diperuntukan bagi masyarakat di kecamatan Bambaira. Tapi kata dia, sistem penyaluran raskin,akan melihat kecamatan mana dulu yang telah menyetorkan pembayarannya.

" Jadikan raskin ini disalurkan jika sudah ada pembayaran, nah kebetulan beberapa desa di kecamatan Sarjo lah yang terlebih dahulu menyetorkan pembayarannya, sementara dari kecamatan Bambaira belum ada sama sekali, makanya berasnya di drop kesana dulu. Jadi tidak ada kepentingan politik didalamnya karena  ini program nasional" jelasnya.

Ia menyampaikan bahwa penjelesan tersebut telah disampaikannya ke pihak kepolisian, iapun berupaya agar raskin itu bisa segera disalurkan, dan bisa segera dinikmati oleh yang berhak mendapatkannya.

" Harus segera disalurkan, apa lagi ini sudah akhir tahun. Jangan sampai ada penumpukan, karena jika demikian bisa jadi temuan" ujarnya. (joni)

Copy

MEDIA PUBLIK

Media Cerdas Bangsa
    Facebook Comment
    Google Comment

0 comments:

Post a Comment